Agama Mas Apa?

Sep 23, 2015

Tempo hari salah satu murid les, kelas 5 SD, tiba-tiba nanya “Mas, agama Mas apa?”.

Saya kaget juga, apakah tampilan saya kurang akhi-akhi? Hahaha. Lalu karena dia masih SD, tanpa banyak berfilsafat saya jawab saja: Islam.

Tapi kemudian saya sadar bahwa itu adalah pernyataan subyektif dari saya sendiri sebagai manusia. Self-proclaim, bahasa kerennya, alias ngaku-ngaku. Karena Islam sendiri artinya submit, tunduk dan patuh, sami'na wa ato'na. Dan muslim kemudian berarti orang yang tunduk.

Nah, apakah selama 23 tahun “beragama Islam” ini saya sudah cukup tunduk pada perintah-Nya? Minimal yang seharusnya bisa saya lakukan, baik wajib atau sunnah. Seberapa tunduk saya, ataukah saya hanya memilih untuk menjalani perintah yang saya nyaman menjalaninya? Dan di antara sedikitnya amal itu, apakah sudah benar-benar saya niatkan atas ketundukan, ataukah lebih banyak yang karena hitung-hitungan pahala?

Tanpa sadar, pertanyaan murid saya itu mengusik kenyamanan “beragama Islam” yang hampir-hampir saya jalani semau gue ini. Menjadi seorang hamba memang hanya bisa sebatas berharap, sambil sekali-kali ngaku-ngaku. Karena dengan pengertian Islam seperti tadi, memang kemudian menjadi hak prerogatif Allah semata untuk menilai apakah kita benar-benar muslim (tunduk) atau tidak.

Astagfirullah.

4 comments:

  1. Pertanyaan sederhana seperti memang cukup mengusik juga ya bang. Selama hidup gue juga belum sepenuhnya menjalani perintah-Nya. Hanya beberapa saja yang jalani. Tapi belakangan ini, setelah menemukan ceker babat, akhirnya gue mulai berubah dan perlahan mulai menjalani sedikit demi sedikit perintah-Nya :))

    ReplyDelete
  2. iya, motivasi bisa darimana aja yang penting endingnya mengharap ridho-Nya. Proses, dek, Allah menghargai proses.

    ReplyDelete
  3. Amazing blog and very interesting stuff you got here! I definitely learned a lot from reading through some of your earlier posts as well and decided to drop a comment on this one!

    ReplyDelete
  4. Interesting. Your instructions look clear but I'm not very good at this so I hope this will work well for me. Thanks for the tips!

    ReplyDelete