Dongeng dari Alam Rahim

Nov 11, 2014

Semesta Sebelum Dunia (Fahd Djibran)



Rating: ★★★★★★★★

Dalam buku Semesta Sebelum Dunia, Fahd Djibran “meminjam” sosok Dakka Madakka, seorang “Pengabar Berita dari Alam Rahim”. Lewat Dakka, Fahd berhasil menggabungkan imajinasi, filosofi, sekaligus fakta ilmiah untuk menggambarkan apa yang terjadi di dalam rahim seorang ibu hamil. Dalam bentuk novel, Fahd menceritakan proses perkembangan bayi dari sejak fetus sampai siap lahir.

Dakka bertugas mengembalikan kepercayaan orang bahwa sebelum lahir ke dunia, manusia sudah mengalami “kehidupan”. Hal ini, bagi institusi Dakka, sangat mendesak untuk dilakukan karena manusia modern mulai melupakan sakralnya alam Rahim sebagai salah satu dari empat yang dijalani manusia. Dewasa ini, banyak “kejahatan” yang terjadi terkait dengan rahim perempuan; seperti hamil di luar nikah dan aborsi.

Di dalam alam lahir, Fahd menciptakan banyak tokoh-tokoh dan tempat imajiner. Sang bayi, yang nantinya bernama Mikal, belajar banyak hal dan kebijaksanaan dalam alam Rahim. Dia bertemu dengan Ikan Mas yang bekerja sebagai Koki yang mengajarinya persepsi tentang rasa, Kucing yang mengajarinya tentang semangat pantang menyerah, dan Aynu si gadis buta yang mengajarinya cara melihat dengan hati, dan beberapa tokoh lain.

Meski terkesan imajinatif, namun Fahd juga menyajikan data-data ilmiah untuk menjelaskan dengan detail perkembangan bayi; seperti ukuran kepala, pembentukan organ-organ tubuh, sampai cara bayi bertahan hidup.


Buku ini penting untuk dibaca karena menurut Dakka, kita melewati “cairan pelupa” ketika proses persalinan. Intinya, Fadh mendokumentasikan dan menyebarkan penjelasan dari Dakka untuk pembacanya; agar kita tidak melupakan apa yang terjadi di Alam Rahim. Dakka berharap agar kita selalu menyayangi dan berbakti pada Ibu yang telah meminjamkan setengah nyawanya saat mengandung kita.

0 comments:

Post a Comment